REUNI BERUJUNG SELINGKUH! BERMAIN HATI SETELAH PULANG REUNI

Bermain hati setelah pulang reuni. Ada beberapa kasus yang saya tangani akhir-akhir ini yang berkaitan dengan perselingkuhan setelah pulang dari reuni. Jadi, kesempatan ramadhan dan lebaran kemarin yang banyak dimanfaatkan untuk menyambung tali silaturahmi ternyata kebablasan.

Bukan hanya sekedar silaturahmi tapi juga membuat cinta lama bersemi kembali. Mungkin dulu sewaktu sekolah, pernah saling ada perasaan tapi tidak kesampaian. Kemudian, dipertemukan kembali saat reuni. Meskipun sama-sama sadar bahwa ada satu sama lain sudah ada pasangan, tapi tetap nekat. Karena terkadang yang namanya nafsu itu sulit sekali untuk dibendung.

Sewaktu di acara reuni mungkin hanya berani saling pandang, lempar senyum kanan kiri. Kemudian pas di grup whatsapp teman SMP atau SMA, kan kelihatan tuh nomornya langsung ngechat satu sama lain.

Memang biasanya ada yang memulai lebih dulu. Tapi kalau yang memulai ini tidak ditanggapi kan juga tidak akan terjadi yang namanya perselingkuhan sepulang reuni itu. Artinya, dua-duanya salah karena sama-sama ngasih jalan.

Lalu bagaimana Mbak Meida? Apakah saya harus melarang pasangan untuk ikut reuni? Apakah saya harus meminta pasangan untuk keluar dari grup whatsapp teman-teman sekolah dan kuliahnya dulu?

Tidak perlu! Yang perlu Anda lakukan adalah terus memperbaiki diri, memantapkan visi keluarga Anda dan sering-sering menanyakan keadaan pasangan secara lahir dan baitn.

Memperbaiki diri ini penting. Karena semakin Anda pintar dalam bersikap maupun berpenampilan, pasangan akan mikir-mikir untuk cari yang lain. Memantapkan visi keluarga juga penting karena dalam berkeluarga Anda dan pasangan tidak sekedar berhubungan intim, punya anak dan mencari enaknya saja kemudian selesai. Ada banyak hal yang perlu kalian perjuangkan dan korbankan.

Komunikasi dan menanyakan kabar pun perlu dilakukan tiap hari untuk menjaga rasa peduli kita terhadap pasangan. Untuk membuat pasangan merasa dicintai dan diperhatikan.

Jadi, kalau pasangan mau reuni, mau ketemu siapapun Anda tidak perlu khawatir. Karena kalau Anda sudah yakin bahwa kalian sudah membangun pondasi yang kuat maka angin sekencang apapun tidak akan mudah membuatnya goyah.

Seperti itu saran dari saya, semoga bermanfaat untuk Anda. Silakan untuk Anda yang memiliki masalah terkait rumah tangganya jangan sungkan untuk menghubungi saya melalui telepon/SMS/WhatsApp di nomor +628111264401.

Loading

WhatsApp Konsultasi Via WhatsApp